Senin, 16 November 2015

singkatan dan akronim



MAKALAH ke 17
ARTI SINGKATAN DAN AKRONIM





Makalah ini di buat untuk memenuhi tugas mata kuliah “B. INDONESIA”
Dosen Pembimbing : KRIS HARTATI, S.Si M.Si

Disusun Oleh :
Wawan Setyawan
Semester 2 Tarbiyah B


SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAMSUFYAN TSAURI (STAIS)
Jl. KH. Sufyan Tsauri Telp. 0280 622318 Majenang 53257
2015/2006
ARTI SINGKATAN dan AKTONIM
A.                Singkatan adalah bentuk yang dipendekkan yang terdiri dari satu huruf atau lebih.

                      I.              Singkatan nama orang, gelar, sapaan, jabatan, atau pangkat diikuti dengan tanda titik.
Contoh:
A.S. Surajuddin
Muh. Yamin
Djaja Hs.
M.B.A. master or business administration
M.Sc. master of science

                II.                Singkatan nama resmi lembaga pemerintahan dan ketatanegaraan, badan/organisasi, serta nama dokumen resmi yang terdiri atas huruf awal kata ditulis dengan huruf kapital tanpa tanda titik.
Contoh:
DPR – Dewan Perwakilan Rakyat
PT – Perseroan Terbatas
KTP – Kartu Tanda Penduduk


             III.                 Singkatan umum yang terdiri dari tiga huruf atau lebih diikuti satu tanda titik. Tetapi, singkatan umum yang terdiri hanya dari dua huruf diberi tanda titik setelah masing-masing huruf.
Contoh:
dll. – dan lain-lain
dsb. – dan sebagainya
sda. – sama dengan di atas
Yth. – Yang terhormat

                IV.                Lambang kimia, singkatan satuan ukur, takaran, timbangan, dan mata uang asing tidak diikuti tanda titik.
Contoh:
Cu (kuprum/timah)
TNT (trinitroluen)
cm (sentimeter)
Rp (rupiah)



B.                 Akronim adalah singkatan yang berupa gabungan huruf awal, suku kata, ataupun huruf dan suku kata dari deret kata yang diperlakukan sebagai kata.

                      I.             Akronim nama diri yang berupa gabungan huruf awal dari deret kata ditulis seluruhnya dengan huruf kapital.
Contoh:
ABRI – Angkatan Bersenjata Republik Indonesia
LAN – Lembaga Administrasi Negara
IKIP – Institut Keguruan Ilmu Pendidikan

                   II.                Akronim nama diri yang berupa gabungan suku kata atau gabungan huruf dan suku kata dari deret kata ditulis dengan huruf awal kapital.
Contoh:
Akabri – Akademi Angkatan Bersenjata Republik Indonesia
Bappenas – Badan Perencanaan Pembangunan Nasional

                III.                Akronim yang bukan nama diri yang berupa gabungan huruf, suku kata, ataupun huruf dan suku kata dari deret kata ditulis seluruhnya dengan huruf kecil.
Contoh:
pemilu – pemilihan umum
rapim – rapat pimpinan
Contoh-contoh akronim
Akronim umum:
a)      Asbun - asal bunyi
b)      Sinetron - sinema elektronik
c)      Petrus - penembak misterius
d)     Markus - makelar kasus
Akronim politik di Indonesia:
a)      Kades - Kepala Desa
b)      Pelita - Pembangunan Lima Tahun
c)      Pemkot - Pemerintah Kota (Kotamadya)
Akronim lalu lintas:
a)      STNK - Surat Tanda Nomor Kendaraan
b)      SIM: Surat Izin Mengemudi
c)      BPKB: Buku Pemilik Kendaraan Bermotor
Akronim terkait dengan masalah pendidikan:
a)      Toga: Tanaman Obat keluarGA

Seringkali akronim adalah sebuah kata atau singkatan resmi yang artinya diplesetkan.
Beberapa contoh:
                                i.            Gepeng - Gelandangan dan pengemis
                              ii.            Pecel lele - Pemakai celana lebar-lebar
                            iii.            Pecel dalem - Pemakai celana dalem
                            iv.            Pecel pipit - Pemakai celana sempit-sempit
                              v.            Intel - Indomie telor
                            vi.            Intel tante - Indomie telor tanpa telor

Beberapa singkatan dalam bahasa Inggris dan Artinya:
Banyak sekali singkatan dalam bahasa Inggris yang sering digunakan terutama dalam penulisan. Dalam membaca teks atau artikel bahasa Inggris, kita sering kali dihadapkan pada singkatan kata yang membuat pemahaman kita menjadi tidak sempurna pada teks tersebut. Oleh karena itu agar kita tidak salah memahami sebuah tulisan dalam bahasa Inggris, sebaiknya kenali singkatan-singkatan yang umum digunakan.
a)      Singkatan Bahasa Inggris untuk nama Gelar
Mr. = Mister (either married or unmarried man) > Digunakan untuk pria yang sudah atau belum menikah.
Mrs. = Mistress dibaca Misis (married woman) > Digunakan untuk wanita yang sudah menikah.
Ms = Miss (either married or unmarried woman) > Baik untuk wanita yang sudah atau belum menikah.
Dr. = Doctor > Dokter
St. = Saint > Ilmuan
Jr. = Junior > Junior
Sr. = Senior > Senior
b)      Singkatan Bahasa Inggris untuk catatan dan penulisan
etc = et cetera = and so forth = all the rest > dan sebagainya
i.e = id est = that is > yakni
e.g = exempli gratia = for example > contohnya

c)      Singkatan Bahasa Inggris untuk menunjukkan WAKTU
A.D. = Anno Domini = in the year of our lord= sesudah masehi
B.C. = Before Christ = sebelum masehi
a.m. = ante meridiem = before noon =sebelum tengah hari, sebelum jam 12.00
p.m. = post meridiem = after noon = sesudah tengah hari, sesudah jam 12.00
m = meredies = noon = siang hari


DAFTAR PUSTAKA

Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia yang Disempurnakan dan Pedoman Umum Pembentukan Istilah.2012. Bandung: Pustaka Setia
Yunus, S. 2012. “Penggunaan EYD dalam Penulisan Surat”.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar